Rabu, 18 November 2009

Sepak Bola???Bisnis????



'Transfer Ronaldo Merusak Pasar'

Kepindahan Cristiano Ronaldo ke Real Madrid ditandai dengan sebuah rekor transfer termahal di dunia. Tapi bagi Carlo Ancelotti, transfer tersebut telah merusak harga pasar pemain.

Ronaldo hengkang dari Manchester United setelah Los Blancos menggelontorkan dana sebesar 80 juta poundsterling (sekitar Rp 1,3 triliun). Nilai tersebut membuatnya memecahkan rekor transfer Zinedine Zidane yang diboyong Madrid dari Juventus tahun 2001.

Bagi Ancelotti, transfer tersebut merupakan sebuah "musibah". Pasalnya, pelatih Chelsea ini menjadi sulit untuk menggaet pemain-pemain baru. Menurutnya, transfer tersebut telah membuat harga-harga pemain lain menjadi naik.

Sekadar informasi, Ancelotti saat ini dikabarkan tengah berusaha mendatangkan Andrea Pirlo dan Alexandre Pato dari AC Milan. Nama lain yang juga menjadi incarannya dan Chelsea adalah striker Valencia, David Villa, meski yang terakhir ini sudah mengatakan tak tertarik pergi dari Liga Spanyol.

"Pada kenyataannya pasar saat ini tengah berada dalam keadaan yang rumit. Harga-harga setelah penjualan Ronaldo ke Real Madrid sedikit tidak masuk akal," tandasnya seperti dilansir Reuters.

Chelsea sendiri bukanlah klub yang terbiasa membelanjakan uang dengan sangat sedikit. Dalam beberapa musim terakhir, sejak kedatangan Roman Abramovich, mereka juga kerap membeli pemain dengan harga selangit.
(dtc/roz)

Seperti contoh kasus di atas..memang sangat benar pembelian pemain dengan harga yang jauh dari standar sangatlah merusak harga pasar pemain yang lain. Sebagai imbasnya adalah klub-klub menengah dan kecil yang sedang berjuang untuk merekrutpemain yang dibutuhkan.
Lalu pertanyaan kita sebagai para pecinta bpla adalah salahkah ap yang diperbuat seperti halnya yang dilakukan Real Madrid, Chelsea, dan klub besar lainnya saat merekrut pemain dengan nilai transfer selangit??Kita sebagi penonton tentunya sangat terkesan dengan Real Madrid yang di dalamnya terdapat tim bertabur bintang.
Pertanyaan berikutnya adalah Apa tindakan FIFA menanggapi kasus tersebut????Silahkan berkomentar..

Woaaow..Minyak Naik lagi???!!!!!!



Harga Minyak Dunia Naik Lagi

Rabu, 04 Maret 2009 | 23:10 WIB

TEMPO Interaktif, New York: Harga minyak mentah dunia naik selama dua hari ini. Hal itu dipengaruhi kabar Cina akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi sehingga dapat mendorong permintaan bahan bakar.

Harga minyak dunia naik sebesar 6,8 persen setelah Perdana Menteri Cina Wen Jiabao dikabarkan akan mengumumkan langkah-langkah stimulus besok, yakni menambah rencana belanja sebesar empat triliun yuan (US$ 585 miliar).

"Cina adalah kunci," kata Bill O'Grady, Kepala Strategi Pasar Confluence Investment Management seperti dikutip Bloomberg, Rabu (4/3). "Mereka melakukan hal yang benar untuk mendorong pertumbuhan. Penambahan stimulus baik untuk komoditi seperti minyak dan tembaga," tambahnya.

Harga minyak dunia untuk pengiriman April naik US$ 2,61 atau 6,3 persen menjadi US$
44,26 per barel pada 09.26 waktu New York Mercantile Exchange. Minyak Brent untuk kontrak April naik US$ 1,89 atau 4,3 persen menjadi US$ 45,59 per barel di ICE Futures Europe, London.

Berita di atas secara langsung telah menunjukkan kepada kita bahwa minyak dunia telah naik..hahaha..berapakah harga minyak di Indonesia nantinya????Akankah naik lagi harga minyak di sini??
Mari saudara saudara kita tunggu, saksikan dan kita hadapi bersama krisis yang semakin menjadi-jadi ini...